Pada tanggal 30 Juni, produser program musik SBS “Inkigayo” merilis permintaan maaf resmi kepada fans INFINITE melalui situs resmi program tersebut. Bunyinya:
“Kami ingin meminta maaf kepada penggemar INFINITE, Inspirit, karena tidak diizinkan masuk rekaman pada tanggal 29 Juni, hari siaran ‘Inkigayo’, karena penundaan pra-syuting mereka. Pertama, terima kasih kepada 400 fans yang datang sejak pagi-pagi untuk menghadiri pra-syuting INFINITE. Namun, ada penundaan yang tidak dapat dihindari dan jadi ada perubahan jadwal pra-syuting INFINITE sehingga gladi resik dilaksanakan tepat sebelum camera rehearsal dan ada tumpang tindih dengan penonton camera rehearsal. Oleh karena itu, tidak dapat dihindari bahwa hanya 170 dari 400 yang bisa masuk. Sekali lagi, kami mengirim permintaan maaf kamu untuk Inspirit.”
Sebelumnya, anggota Nam Woo Hyun berbicara di Twitter untuk berbagi pemikirannya tentang insiden tersebut. “Penggemar kami, inspirit, yang menunggu sejak pagi, apa salah yang telah mereka lakukan? Setelah ‘Inkigayo’ berakhir, kita akan mencoba untuk mencari jalan agar kita semua dapat saling melihat. Maaf. “
Sementara itu, INFINITE baru-baru ini mengumumkan akan merilis album repackaged dengan lagu baru sekitar bulan Juli.
Source: soompi
Indo trans by: tiarakim@koreanindo.net
PLEASE TAKE OUT WITH FULL CREDITS!!!
Reblogged this on DemamKpop.
PD Inkigayo Harus Bersikap Adil Dengan Fans Ataupun Yg Lainnya, Berharap Kejadian Ini Tidak Terulang Lagi Ke Artis Lain Yah~~~
Jd ini alasan knp inspirit minta SBS minta maaf kmrk,,
Smoga kjdian kek gni gk keulang lg dah,,gk cuma inspirit..tp yg lainnya jg.mana fans korea sono kn sensitif bgt kl menyangkut idolnya.
heh… SBS lagi.. SBS lagi… Uda 2x aja. Untung minta maaf.. moga gk keulang lagi deh..