WINNER Akan Tampil sebagai Bintang Tamu di Konser 'AON' 2NE1

by

Seperti yang mereka lakukan dengan Big Bang, member Winner akan tampil sebagai bintang tamu di konser 2NE1.
winnerPada 1 dan 2 Maret, Winner akan tampil sebagai tamu di tur dunia kedua 2NE1 AON (All or Nothing), yang akan dimulai di Olympic Park SK Olympic Handball stadium.

Winner berpartisipasi di 6 konser dome Big Bang di Jepang sebagai pembuka mulai dari November 2013 hingga Januari 2014. Grup ini menerima banyak cinta dan dukungan dari fans Jepang.
Ini akan menjadi pertama kali Winner berdiri di hadapan fans Korea semenjak berakhirnya program Who is Next: WIN pada Oktober lalu. Winner belum membuat debut resmi juga.
Winner bisa mendapatkan kesempatan untuk tampil di konser 2NE1 ketika syuting Mnet Winner TV. Di episode terakhir program yang akan tayang 14 Februari mendatang, akan menampilkan 2NE1 yang datang untuk memberikan dukungan pada member Winner. Kala itu, member Winner mengeskpresikan harapan mereka untuk tampil sebagai tamu di konser 2NE1 di Seoul, dimana langsung disetujuin 2NE1.
Sementara itu, 2NE1 akan memulai gelaran tur dunia kedua pada 1 dan 2 Maret di Seoul sebelum mengunjungi 9 negara berbeda dan 12 kota dengan total 17 konser.
 
Shared by mwave
Indotrans infinitize@koreanindo.net
Please take out with full credits

Loading…

9 thoughts on “WINNER Akan Tampil sebagai Bintang Tamu di Konser 'AON' 2NE1

  1. Sayangnya debut mereka tertunda. Tapi ya gak papa lah mengingat bulan2 ini ada super grup yg comeback. Kalo bersaing dg boy grup baru seperti GOT7 atau SM Rookies, tdk jadi masalah utk WINNER, semua tau bagaimana marketing, kreativitas & modal besar YG akan mem-blow up mereka, apalagi selama ini mereka sudah dikenal sebagai “pre-debut buzz” -tenar bgt bahkan sebelum debut-. Tapi bersaing dg comebacknya super grup seperti GG, bukan hal bagus utk debut mereka. Kalau yg bersaing dg GG itu Bigbang atau 2NE1 -kabar terakhir GG & 2NE1 akan comeback dlm waktu dekat ini- YG tdk akan mempermasalahkan,krn mereka sama2 di level atas & punya fandom yg sudah mantap. Th 2009 GG & 2NE1 pernah promosi bersamaan waktunya, Bigbang waktu comeback “Still Alive” juga di waktu bersamaan dg GG dan nyatanya Bigbang bisa all kill tanpa melakukan promosi di televisi atau acara apapun. Tapi tetap berharap WINNER segera melakukan debut resmi tidak lama lagi.

    1. sebenernya YG ngga penting masalah debut/comeback mau barengan sama siapa kok, karena YG emang ngga ngejar award. Contoh: tahun 2009, saat 2ne1 baru debut di hari ke 40 mereka langsung menang award berturut-turut dengan I Don’t Care dan mengalahkan semua saingannya termasuk kara dan snsd berkali-kali. Jadi, ini masalahnya imo sih bukan karena barengan siapa jadi di tunda tapi masalah kematangan debut karena WINNER udah di antisipasi begitu besar oleh semua orang.

  2. Gue berdoa yang terbaik buat winner. kalaupun debut mereka diundur-undur karena rencananya mau realise full album -__,- padahal masih rookie.
    Gue percaya musik YG itu different and easy listening,
    Gue percaya YG lagi ngatur strategi buat jadiin winner monster rookie (kayak lee hayi).
    Berdoa buat WINNER, berdoa semoga YG punya tanggalan gede di office biar tanggal debut, comeback artisnya bisa on-time XD

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *