Jo Jung Suk, Han Ye Ri, dan Yoon Shi Yoon telah dipastikan akan membintangi drama baru SBS.
Pada 3 Januari, sebuah sumber mengonfirmasi bahwa ketiga aktor akan beradu akting dalam drama “Ugeumchi” (judul belum pasti).
Drama ini mengisahkan dua kakak beradik dari ibu yang berbeda namun memiliki ayah yang sama. Mereka berpisah saat terjadi pemberontakan yang sekarang dikenal dengan nama Gerakan Petani Donghak di tahun 1984, saat pemimpin agama Donghak (diterjemahkan sebagai “Agama Timur”) dan para petani di Provinsi Jeolla yang bergabung melakukan pemberontakan melawan pemerintah yang mendorong pertumbuhan agama Katolik saat itu.
Jo Jung Suk akan memerankan Baek Yi Kang yang lahir di luar ikatan perkawinan sang ayah dengan seorang budak. Dengan penampilan yang tegas dan senyum dingin, ia berbicara dengan nada sarkasme dan suka menimbulkan perkelahian.
Di sisi lain, Yoon Shi Yoon memerankan sang adik, Baek Yi Hyun. Menjadi putra termuda di keluarga, ia juga merupakan “anak sah” yang lahir dari sang istri. Dengan penampilan dan cara berbicara yang sopan, ia menunjukkan hormat kepada sang kakak.
Sementara Han Ye Ri akan memerankan Song Ja In. Ia merupakan anak tunggal Song Bong Gil, seorang pemilik toko kelontong di Provinsi Jeolla. Dengan karisma serta keberaniannya, ia juga menjalankan sebuah toko di mana ia menukar barang dengan uang, menjadi salah satu pedangan tersukses dalam sejarah Korea.
“Ugeumchi” ditulis oleh Jung Hyun Min dari “Jeong Do Jeon” dan “Assembly”, dan diarahkan oleh Shin Kyung Soo dari “Three Days” dan “Six Flying Dragons”. Drama ini dijadwalkan tayang di awal tahun 2019 sebagai drama Rabu-Kamis terbaru SBS.
Source: soompi