RM BTS memberikan hadiah untuk para penggemar dengan video musik baru!
Pada 7 Desember tengah malam KST, RM mengejutkan penggemar dengan merilis video musik untuk “Around the World in a Day (feat. Moses Sumney)”, lagu B-side dari album solo “Right Place, Wrong Person” yang dirilis di bulan Mei.
Menyampaikan pesan, “Aku akan mencintai bahkan kebohonganmu”, lagu ini menggabungkan alternative soul dan R&B, membangkitkan perpaduan antara keindahan dan kesedihan. Nada rendah RM yang unik selaras dengan falsetto dan nada tinggi Moses Sumney.
Saksikan video musiknya berikut ini!