Ahn Jae Hyun, Baek Jin Hee, Cha Joo Young & Jung Eui Jae Ungkap Hal yang Bisa Dinantikan di Drama “The Real Has Come!”

by

Para pemeran telah membagikan pemikiran mereka mengenai drama “The Real Has Come!” menjelang pemutaran perdana malam ini.

The Real Has Come!” akan menceritakan kisah kacau tentang seorang ibu tunggal yang menjalin hubungan palsu kontraktual dengan seorang pria yang sangat menentang pernikahan.

Baek Jin Hee berperan sebagai Oh Yeon Doo, seorang instruktur bahasa yang sedang naik daun di industri kuliah internet, sedangkan Ahn Jae Hyun berperan sebagai Gong Tae Kyung, seorang dokter kandungan dan ginekolog berbakat yang bertekad untuk tidak menikah.

Bintang “The Glory” Cha Joo Young berperan sebagai cinta pertama Gong Tae Kyung, Jang Se Jin, sementara Jung Eui Jae berperan sebagai mantan pacar Oh Yeon Doo, Kim Joon Ha.

Ketika diminta untuk memilih kata kunci untuk meringkas drama, pemeran utama wanita Baek Jin Hee menjawab, “Ini adalah drama yang menyerupai palet musim semi. Drama ini menggambarkan semua karakter dengan warna unik mereka sendiri yang bersatu untuk menciptakan satu drama dan satu keluarga, dan itu persis seperti palet musim semi.”

Di sisi lain, Ahn Jae Hyun memilih hidangan Korea “bibimbap” sebagai kata kuncinya. “Meskipun nasi dan semua bahannya enak jika dimakan secara terpisah, namun itu menjadi lebih enak jika dicampur dan dimakan bersama sebagai bibimbap,” tuturnya. “Sama seperti pesona bibimbap, pesona drama ini berasal dari bagaimana karakternya berbaur.”

Cha Joo Young meminta pemirsa untuk fokus pada judul drama. “Aku merasa ada banyak makna yang tersembunyi dalam judul drama tersebut. Menurutku, pemirsa akan bisa menikmati pertunjukan sebagai paket drama lengkap — satu set kado lengkap dengan banyak pesona yang beragam,” jelasnya.

Terakhir, Jung Eui Jae mendeskripsikan serial tersebut sebagai “drama yang layak untuk diinvestasikan”. Dia menjelaskan, “Kami semua bekerja keras melakukan syuting demi membuat drama yang layak untuk waktu berharga pemirsa. Akan ada banyak tawa, kejutan, dan momen menyentuh.”

“The Real Has Come!” tayang perdana pada 25 Maret pukul 8:05 malam KST.

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *