Stray Kids menyapa dan menghibur para penggemarnya di tanah air melalui rangkaian tur dunia yang bertajuk, “MANIAC”. Konser tersebut sukses digelar di Beach City International Stadium Jakarta pada Minggu, 13 November 2022.
Mengenakan kostum serba hitam, Bang Chan, Lee Know, Changbin, Hyunjin, Han, Felix, Seungmin, dan I.N. muncul di atas panggung membawakan lagu “MANIAC”, membuka konser dengan penampilan yang apik dan energik.
STAY, penggemar Stray Kids, yang telah menantikan kedatangan sang idola ke Indonesia pun menyambut para anggota dengan sorakan meriah. Tak ingin menurunkan energi para penonton, boy group asal JYP Entertainment itu melanjutkan penampilan dengan lagu “VENOM” dan “Red Lights”.
“Halo, kami Stray Kids,” sapa para anggota dalam bahasa Indonesia.
Stray Kids mengaku senang akhirnya bisa kembali dan bertemu dengan STAY Indonesia. “Terakhir kalinya kami kesini adalah pada tahun 2019. Itu tiga tahun yang lalu. Sudah cukup lama. Kami senang bisa kembali, selamat datang semuanya,” tutur Bang Chan.
Felix juga mengungkapkan kerinduannya pada STAY, dia bahkan meminta lampu untuk dinyalakan sehingga mereka bisa melihat wajah para penggemar.
“Sudah cukup lama kami tidak melihat wajah STAY. Jadi, apakah lampunya bisa dinyalakan agar kami bisa melihat wajah STAY?” pinta Felix. Stray Kids dan STAY pun saling melepas rindu pada satu sama lain.
Setelah menyapa penggemar, para anggota menyanyikan lagu “Easy”, “All In” dan “District 9”.
Di penampilan selanjutnya, Stray Kids menggantikan kostum mereka dengan nuansa hitam putih dengan gaya yang santai dan kasual. Mereka kembali menghibur para penggemar dengan lagu-lagu bertempo up beat seperti “Back Door”, “Charmer” dan “Side Effects”.
Mereka juga mengajak penonton untuk bernyanyi bersama saat tampil membawakan lagu “Lonely St.”. Pada bagian Chorus, semua penonton ikut menyanyikan lagu tersebut, “Still astray / Astray / Astray / Just stuff it all ’cause I’mma go on my way.”
Setelah pemutaran VCR, Stray Kids kembali meningkatkan energi penonton dengan menyanyikan lagu “Thunderous”, “Domino” dan “God’s Menu”, diiringi dengan live band.
Sepanjang konser Stray Kids tak henti-hentinya membuat penonton terpukau dengan penampilan panggung mereka yang luar biasa dan berkualitas tinggi. Tak hanya vokal dan kemampuan rap, mereka juga menyuguhkan koreografi yang powerful.
Sebelum membawakan lagu lainnya, Stray Kids berhenti sejenak untuk mengobrol dengan penonton. Meski memiliki bahasa yang berbeda, Seungmin kagum bagaimana musik bisa menyatukan mereka dengan penggemar. “Bahasa kita berbeda ya, tapi rasanya kita bersatu dalam musik,” ucap Seungmin.
Bang Chan juga meminta penggemar untuk berjanji bahwa mereka akan menonton konser malam itu dengan nyaman dan aman. Stray Kids pun melanjutkan penampilan dengan lagu “Cheese”, “YAYAYA” dan “Rock”.
Sambil menunggu anggota lain bersiap-siap untuk penampilan unit, Felix, Han, Hyunjin dan Changbin menghibur penonton dengan penampilan solo.
Hyunjin memanjakan telinga para penonton dengan membawakan lagu solo miliknya yang berjudul “ice.cream”. Sementara Changbin memamerkan kemampuan Rap miliknya lewat lagu “Streetlight”.
Saat penampilan Unit, Bang Chan, Lee Know, Seungmin, dan I.N membuat suasana konser menjadi manis dan romantis dengan lagu “Waiting for Us”. Keempat anggota juga terlihat tampan dalam balutan kostum bernuansa biru dengan aksen bunga di atasnya.
Sementara itu, unit lain yang terdiri dari Changbin, Hyunjin, Han dan Felix menyuguhkan penampilan yang powerful dan penuh karisma dengan lagu “Muddy Water”.
Setelah penampilan unit, anggota Stray kids kembali dengan formasi lengkap menyanyikan lagu “Case 143”, “Hellevator”, “Top” dan “Victory Song”.
Di bagian Encore, Stray Kids tampil membawakan lagu “Fam” dan “Mirroh”. Mereka mengajak para penonton untuk bernyanyi dan menari bersama.
“Terima kasih sudah bernyanyi dan menari bersama. Semuanya luar biasa. Setiap kali aku melihat kalian, aku merasa takjub dan kaget,” ungkap Changbin. “Ini membuatku terharu. Semuanya ikut bernyanyi dalam Bahasa Korea.”
Changbin juga membagikan pengalamannya saat menikmati Nasi Goreng. “Kemarin aku pesen Nasi Goreng di hotel, itu enak sekali, rasanya aku mau pingsang. Aku juga bisa merasakan cinta yang luar biasa dari STAY. STAY terbaik! Terima kasih banyak STAY!” tuturnya.
“Ketemu lagi ya!” ucap Changbin dalam Bahasa Indonesia.
“Ini benar-benar nyata bukan mimpi lagi. Senang sekali rasanya berada disini. Terakhir kali kami kesini, kami janji akan kesini lagi, tapi ternyata terlambat ya. Agak lama, tapi terima kasih semuanya sudah menunggu,” ucap I.N. “Jangan kemana-mana ya! Pokoknya selalu menjadi STAY ya!”
Sementara itu, Lee Know memiliki tiga cara untuk menikmati negara yang dikunjunginya. Pertama, menikmati pemandangan, kedua melihat STAY di negara tersebut dan ketiga makan makanan yang enak.
Poin pertama dan kedua telah dilakukan olehnya, namun sayang dia belum sempat menikmati Nasi Goreng. Dia pun berjanji akan mencobanya setelah konser selesai agar bisa menyelesaikan ketiga misinya.
Sebelum meninggalkan panggung, para anggota mengucapkan terima kasih atas dukungan dan cinta para penggemar. Mereka juga merasa senang dan menerima energi yang luar biasa. Konser malam itu pun ditutup dengan lagu “Star Lost” dan “Haven”.