Pameran ‘Korea Federation of SMEs K-BIZ’, Berpartisipasi Dalam Jakarta International Premium Products Fair 2022

by

Korean Federation of SMEs menyatakan akan berpartisipasi pada pameran ‘Jakarta Internatio nal Premium Products Fair 2022 (Jipremium 2022)’ yang akan diselenggarakan di JCC, Jakarta pada tanggal 10-12 November 2022. Pada pameran yang diadakan selama tiga hari ini, Korean Federation of SMEs mendukung 14 perusahaan dari Korea Selatan dan berencana untuk memamerkan produknya dalam berbagai kategori seperti kosmetik, produk bayi, makanan, health care, produk media pembelajaran, dan lain-lain.

Di lokasi pameran, terdapat booth inf ormasi yang masing-masing boothnya ditempatkan penerjemah, sehingga diharapkan akan mempermudah komunikasi untuk melakukan konsultasi bisnis/ meeting meskipun tidak dapat berbicara dengan bahasa Korea atau bahasa Inggris.

Pameran ini akan menghadirkan 7 perusahaan yang bergerak pada kategori kosmetik/ skincare, yaitu Cocoheali dan Dr. Nature yang terkenal akan produk kosmetik untuk anak-anak. PowerfullX, brand yang memiliki produk recovery cream yang terkenal dengan pemain bisbol dari Korea Selatan, Park Chan-ho sebagai modelnya. Venus Korea, perusahaan kosmetik rambut terkemuka di Korea Selatan.

A. COSMETIC yang berfokus pada produk wrinkle improving patch dan anti-freckle spot patch. Lesoleil Global, yang terkenal dengan Perfume Shampoo dan Red Skin Care Patch. Serta CMATE yang memiliki produk untuk perawatan dan membantu meratakan warna kulit. Sementara pada kategori produk makanan dan produk kebutuhan sehari-hari, perusahaan yang akan ikut berpartisipasi dalam pameran yakni Onjourney (온전히) yang memiliki produk pengganti makanan rumah. KRH medical food (고려한) dengan produk jelly ginseng merah.

Mungyo yang terkenal dengan produk peralatan dan ATK kantor. Sinwoo Retail yang terkenal dengan produk masking tapenya. Arambooks yang terkenal dengan produk bayi dan media pembelajarannya. Daesung Silicone (mommy’s table) yang terkenal dengan produk alat makan yang terbuat dari silicone. Serta L&J, perusahaan yang bergerak di bidang bedding

Pameran ini kembali diadakan setelah dua tahun tidak digelar karena pandemi COVID-19. Selain booth pameran K-BIZ, ada banyak hal yang dapat dilihat dan dilakukan pada pameran Jipremium 2022 ini karena banyak perusahaan Korea Selatan yang menangani barang konsumsi berkualitas premium. Sangat disayangkan selama dua tahun terakhir ini konsultasi/meeting antar perusahaan hanya diadakan secara online karena adanya pandemi COVID-19.

Namun, pada tahun ini sangat diharapkan buyer dari Indonesia dapat melihat dan berkonsultasi mengenai produk yang ada dalam pameran offline ini secara langsung. Sementara itu, K-BIZ yang diselenggarakan oleh SEGEFAIRS, menjadi koordinator untuk pameran Seoul Int’l Educare & Kids Fair dan Vietnam Int’l Maternity Baby & Kids Fair (VIETBABY).

Bagi perusahaan Indonesia yang sedang mempertimbangkan menjadi importir untuk pasar Indonesia dapat mendaftar di website (http://www.jipremium.com/visit/visitor-registration/) untuk mendapatkan kartu akses ke lokasi pameran.

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *