Shin Seung Ho Bergabung dalam Serial Netflix yang Juga Dibintangi Jung Hae In

by

Shin Seung Ho juga akan bergabung dengan pemeran serial Netflix “D.P.”!

Pada tanggal 23 September, King Kong by Starship mengonfirmasi, “Shin Seung Ho akan berperan sebagai Hwang Jang Soo dalam serial original Netflix ‘D.P.’ ”

Karakter Hwang Jang Soo digambarkan sebagai seorang sersan di polisi militer. “D.P.” singkatan dari “Deserter Pursuit” dan berkisah tentang pasukan militer khusus yang dikirim untuk mengejar desertir.

Jung Hae In, Goo Kyo Hwan, Kim Sung Kyun, Son Seok Gu, dan Jun U-KISS telah mengonfirmasi peran mereka dalam drama tersebut.

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *