EXO-SC mengungkap video pra-rilis untuk sebuah lagu dari album terbaru!
“Telephone” merupakan lagu keempat dari album full perdana mereka yang bertajuk “1 Billion Views”. Turut menampilkan 10cm, “Telephone” merupakan sebuah lagu hip hop dengan piano riff yang riang dan heavy bass. Gaeko Dynamic Duo berpartisipasi menyusun dan menulis lirik untuk lagu tersebut.
“1 Billion Views” akan dirilis pada 13 Juli pukul 6 sore KST.
Saksikan video musik “Telephone” berikut ini: