Kim Soo Hyun dan Oh Jung Se Bicara Soal Peran Mereka sebagai Kakak Beradik di “It’s Okay to Not Be Okay”

by

Kim Soo Hyun dan Oh Jung Se dengan senang hati berbicara tentang peran mereka sebagai kakak beradik dalam drama tvN yang akan datang “It’s Okay to Not Be Okay.”

“It’s Okay to Not Be Okay” akan menceritakan kisah cinta antara Moon Kang Tae (Kim Soo Hyun), seorang pekerja kesehatan di bangsal psikiatrik, dan Go Moon Young (Seo Ye Ji), seorang penulis buku cerita anak-anak dengan gangguan kepribadian antisosial. Oh Jung Se akan berperan sebagai Moon Sang Tae, kakak Moon Kang Tae yang memiliki gangguan spektrum autisme (ASD).

Kim Soo Hyun dan Oh Jung Se digambarkan hanya memiliki satu sama lain untuk bergantung di dunia ini dan berbagi ikatan yang lebih kuat dari yang lain. Kim Soo Hyun menyatakan dengan percaya diri ketika dia berkata, “Kemistriku dengan Oh Jung Se jelas sepuluh dari sepuluh. Dia benar-benar fokus pada karakternya bahkan ketika kamera tidak berputar, dan aku menemukan diriku secara otomatis memanggilnya sebagai kakaku. Aku sangat menyukainya.”

Oh Jung Se juga berbagi pujiannya untuk Kim Soo Hyun, “Dia adalah jenis aktor yang tidak kurang dalam hal apa pun. Semakin kami syuting bersama, semakin aku berpikir, ‘Aku bekerja dengan aktor yang sangat hebat’.”

Dalam konferensi pers untuk drama yang diadakan pada 10 Juni, Oh Jung Se juga menyatakan, “Aku sebenarnya tidak punya saudara laki-laki, jadi kupikir itu akan sulit, tetapi begitu kami memulainya, banyak emosi yang terbentuk saat bekerja dengan Kim Soo Hyun.”

Nantikan penayangan perdana “It’s Okay to Not Be Okay” pada tanggal 20 Juni mendatang.

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *