Lee Kwang Soo takut untuk menghadiri rekaman ‘Running Man’ setelah berita kencannya.
Pada 7 Januari, ‘Running Man’ memiliki rekaman pertama sejak Lee Kwang Soo dan Lee Sun Bin mengonfirmasi bahwa mereka sedang berkencan.
‘Konferensi pers’ yang mengejutkan terjadi pada pembukaan dan para anggota membuat Lee Kwang Soo kewalahan dengan banyak pertanyaan.
Lee Kwang Soo berkomentar, “Hal yang paling aku takuti setelah berita kencan adalah hari Senin.”