“Memories of the Alhambra” Ungkap Potongan Gambar Pertama Park Shin Hye

by

Drama tvN “Memories of the Alhambra” mengungkap potongan gambar pertama menampilkan karakter yang diperankan oleh Park Shin Hye.

“Memories of the Alhambra” merupakan sebuah drama ‘suspense-romance’ tentang kisah cinta antara Yoo Jin Woo, seorang CEO perusahaan investasi yang berangkat ke Spanyol dalam rangka perjalanan bisnis dan tinggal di sebuah hostel tua di Granada (diperankan oleh Hyun Bin), dan Jung Hee Joo, pemilik hostel (Park Shin Hye).

Meskipun awalnya Jung Hee Joo tiba di Spanyol untuk menggapai mimpinya sebagai seorang pemain gitar klasik, namun kemudian orang tuanya meninggal dunia saat dirinya tengah belajar di Granada. Terpaksa menjadi kepala rumah tangga, Jung Hee Joo kemudian melupakan mimpinya dan memilih untuk bekerja tak kenal lelah untuk membantu kehidupan keluarganya.

Pada 24 Oktober, drama ini mengungkap potongan gambar Park Shin Hye. Di salah satu foto, Jung Hee Joo tampak sedang lelah mengurusi sebuah hostel tua di gang sempit Granada, sementara di foto kedua ia tampak menjadi seorang pemandu wisata yang ceria menyapa para turis.

Produser “Memories of the Alhambra” berkomentar, “Pesona (Jung Hee Joo) adalah mesikpun ia memiliki banyak tanggung jawab kepada keluarganya dengan mendirikan sebuah hostel di sebuah negara asing dan bekerja di berbagai bidang, namun ia masih memiliki kepribadian yang sentimental. Kemiripan antara Park Shin Hye dan karakter yang ia perankan di luar bayangan kita semua.”

Mereka melanjutkan, “Berikan banyak perhatian dan cinta untuk karakter ceria dan manis Jung Hee Joo, yang selalu bekerja keras dalam drama. Park Shin Hye telah membuat karakter ini seperti dirinya sendiri.”

“Memories of the Alhambra” dijadwalkan tayang di bulan Desember.

Source: soompi

 

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *