Yang Hyun Suk Bicara Tentang Tugas Wajib Militer Big Bang

by

91778002Di sebuah wawancara konferensi pers baru-baru ini untuk konser tur dunia “MADE” Big Bang di Seoul, Yang Hyun Suk berbicara tentang tugas wajib militer yang mau tidak mau harus dijalani dan diselesaikan oleh para member Big Bang.Tentu bagi fans, wajib militer menjadi suatu mimpi buruk karena mereka harus menanti dan tetap mendukung para artis favorit mereka selama dua tahun. “Big Bang tahun ini berusia 9 tahun. Karena Big Bang tidak merilis banyak album, aku dimarahi fans, namun ku rasa paling tidak aku menepati satu janjiku,” jelas Yang Hyun Suk.“Kebanyakan grup pria di Korea hanya bertahan 4-5 tahun. Itu karena lama kontrak. Karena Seo Taiji and Boys tidak bertahan lama, aku berjanji untuk membuat Big Bang menjadi grup yang bertahan lama, dan tahun ini mereka berusia 9 tahun. Aku tidak bisa berjanji, namun aku ingin tetap bersama Big Bang untuk 9 tahun lagi bagaimanapun caranya. Mereka adalah dongsaeng (adik) dan anak-anak yang sangat aku sukai dan aku ingin tetap bersama mereka sebagai artis yang aku sukai,lanjutnya.Yang Hyun Suk berkata, “Konser ini bukan konser terakhir Big Bang. Banyak yang khawatir mengenai tugas wajib militer Big Bang, seperti T.O.P, ia saat ini sedang kuliah jadi tidak ada rencana untuk wamil sampai tahun depan.”

“Mereka akan merilis album baru tahun ini. Tentu saja, menjalani wamil adalah sesuatu yang harus dilakukan, jika satu atau dua member tengah wamil, mereka tetaplah Big Bang. Mereka akan tetap melindungi nama Big Bang melalui berbagai aktivitas solo dan sub unit. Jadi ku harap fans yang telah bersama Big Bang selama 9 tahun ini akan terus bertambah tua bersama mereka. Ada banyak grup seperti ini di Jepang, Amerika, dan lainnya. Jika mereka bisa terus membuat musik yang bagus, ku rasa Big Bang dapat bertahan selamanya.”

Ketika ditanya mengenai Big Bang yang akhirnya kembali setelah 3 tahun hiatus, ia bergurau, “Apa yang harus dikhawatirkan tentang wajib militer selama dua tahun? Pengaruh terbesar yang dimiliki Big Bang terkait persaingan adalah aktivitas solo mereka. Tidak perlu bagi mereka untuk menjalani wamil bersamaan. Kami akan merencanakan aktivitas individu.”

 source: Koreaboo, mwave

Loading…

21 thoughts on “Yang Hyun Suk Bicara Tentang Tugas Wajib Militer Big Bang

  1. Doanya Appa pasti diaminin sm semua VIP, semoga Bigbang jadi grup yg tetep solid sampai kapanpun itu, tetap berlima dibawah nama bigbang. Amin.
    Dan yah, kalo member bigbang bakal wamil, seratus persen yakin VIP masih setia nungguin, wong nungguin mereka comeback aja pada kuat kok sampe sekarang, jadi udah teruji kesabaran VIP mah XD

  2. appa sepertinya membaca semua makian VIPs di media sosial..haha

    kalau mereka wajib militer bersama, sisi baiknya adalah mereka akan kembali dengan otp5 bersama-sama. tapi dalam 2 tahun vip juga tidak bisa melihat aktivitas apapun. Jika masuk secara giliran maka situasinya sama seperti 3 tahun ini, sayangnya baru tahun sekitar 2017 mereka baru biasa kembali berlima.

  3. Misal abang top taun 2017-2019
    Abang jidong ma bae 2018-2020
    Dae 2019-2021
    Panda 2020-2022.. trus kira” comback utuh misal tau paling dket 2023.. wkwkwkw.. mampus umur aku udh bnyk tu, haha..
    But aku akan tetep jadi vip, hihi..

    1. wakakak nekat ngitungnya chingu.
      T.T
      bukan chingu saja yang jadi ajuma, kayaknya VIP line 90-94 bakalan nikah semua dan pasti ngenalin anak2nya tentang Bigbang wuhuhuhuhu… *khayalan saya*

      semoga VIP tetap jadi VIP selamanya lah yaaa… <3
      mari kita bertumbuh tua bersama Bigbang oppadeul <3 *amin*

  4. Kalo berlima harus tetap.. Semoga bisa jadi legenda di korea melebihi umur shinwa kalo bisa..

    Nah kalo wanmil satu2 beh tahun berapa lagi ngumpul berlima sebagai bigbang..
    Yang aku mau bareng aja lah appa.. Kan pengganti sementara bigbang bisa di gantikan winner ato ikon sekalian mereka menunjukkan bakat mereka.. Jadi pas CM bigbang sama2 adek2 yah udah di pandang dunia luas..

  5. jadi Mr.binggu a.k.a Mr. instagram taon dpan ndak wamil???haiyahhh mimpi apa gue ..gue pikir taon dpan…3 taon d php kami kuat koq…tp knapa kalian musti atu atu sih prginya ??walopun nti mgkin ada kegiatan solo kaliann…tp kan ndak rameee huaaaaa…time so fast…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *