Big Bang terus melanjutkan kegiatan internasional mereka, tetapi mereka tidak lupa untuk meluangkan waktu untuk melakukan kebaikan bagi orang lain.
YG Entertainment baru-baru ini mengungkapkan bahwa Big Bang akan menyumbangkan sebagian dari keuntungan tur dunia mereka untuk UNICEF Korea.
Seorang wakil YG Entertainment, Yang Min Suk, dan UNICEF Korea Sekjen Ryu Jong Soo menandatangani kesepakatan di kantor pusat UNICEF Korea pada 14 Juni dan menyetujui bahwa Big Bang akan menyumbangkan sebagian keuntungan dari ‘Big Bang Alive Tour 2012’ untuk UNICEF.
Dana yang diperoleh dari penjualan tiket akan diberikan untuk program vaksinasi UNICEF. Seperti yang diperkirakan 600.000 anak-anak diperkirakan dapat menerima vaksinasi melalui perjanjian ini dengan setiap tiket yang dibeli dapat memberikan vaksinasi untuk anak di Afrika.
Selain itu, UNICEF dan YG Entertainment akan bekerjasama untuk menciptakan kolaborasi hadiah spesial terbatas, yang akan dijual di konser Big Bang.
Keuntungan dari penjualan hadiah juga akan diberikan kepada UNICEF. Mengenai perjanjian, ini, Big Bang G-Dragon mengatakan, “Kita mendapatkan cinta dari negara-negara yang berbeda melalui tur dunia ini, kita ingin mengembalikan cinta tersebut ke seluruh bagian dunia sehingga kami memutuskan untuk mensponsori UNICEF.
Kami berharap hasil sumbangan akan menyediakan vaksinasi untuk banyak anak, sehingga mereka dapat tumbuh sehat dan tanpa tertular penyakit. “
Source : enewsworld
indotrans : kidihae@koreanindo.net
oh my God! salut sama idol grup ini!!! tetap seperti itu ya Big Bang ^^
that’s my boy hihii
virus yang sebaiknya menular antar celebtities dan kita fans yang juga punya budget berlebih.. semoga di dunia ini NARKOBA dan tindakan bunuh diri segera bisa diminimalisasi dengan berbagi.
Bangga nya. .
Berarti aku ikut nyumbang jg donk… ^^
Big bang. . Luv ya…. <3
wah… syukurlah YGfam n BB royal dalam berbagai hal..gak maruk.. ^_^ , MV mahal, baju mahal.. semua yg terbaik n untungnya disumbangin juga… daebak!!!fans puas n org2 yg membutuhkan juga mendapatkan perhatian.. jyang!!
kalian ini ya. bikin aku tmb bgga aja jd VIP
“Kita mendapatkan cinta dari negara-negara yang berbeda melalui tur dunia ini, kita ingin mengembalikan cinta tersebut ke seluruh bagian dunia” –> kata2nya GD ngena bgt 😮 🙂
That’s uri BIG BANG ❗ ❗ ❗
Mereka memang pantas diidoLakan ^^
GD sesuatu bgt ya kata-katanya…
wah, VIP yg beli tiket ikut nyumbang juga dunk, senengnya…
semoga semakin banyak artist yg suka berbagi…
sungguh berhati mulia semoga bigbang akan terus sukses selama-lamanya aminn
mau nangis setiap kali ngembayangin gimana nanti ktmu oppa di bulan oktober
ma boys ^^
klo gk slah aku prnah bca koment org yg bilang klo >> lebih baik kita menyumbangkan uang itu ke org2 tak mampu ke timbang nonton konser beginian (?)
and liat baik2.. ” yg beli tiket ini berarti sama dgn relawan”
Kita nonton konser + pahala jalan teruz = Fantastic Baby 😆 😆
Big bang sunguh baik hati,,, sukses selalu buat kalian
hati mereka seperti malaikat…#lebay
tapi emang bener koq mereka baik hati banget 🙂
jadi gak pernah nyesel jadi fans mereka terus dapet berbuat karma baik juga dengan menonton konser mereka ^^
cool….