Aktris Hollywood Jessica Alba mengungkapkan kekagumannya pada perusahaan pembuat film Korea. Selebriti dunia ini menjadi bintang tamu pada salah satu episode tvN “Baek Ji Yeon’s People Inside,” dan menunjukkan rasa terima kasihnya untuk film Korea dan sutradara Park Chan Wook.
Park Chan Wook adalah sutradara film pemenang Cannes Grand Prix “Old Boy.” Ia mengatakan tentang film tersebut, “Karakter-karakter-nya kuat dan rumit, namun mereka datang padaku seperti musik. Aku mungkin akan pingsan jika bertemu Park Chan Wook langsung. Jika ia datang ke ‘People Inside,’ mohon panggil aku.”
Jessica Alba kemudian mengatakan, “Aku ingin membuat sebuah film action di Korea suatu hari nanti.”
Bintang Hollywood ini berada di korea untuk sebuah kunjungan bersama suami dan dua anak perempuannya. Foto-foto dirinya selama waktu pribadi, termasuk foto dengan Mighty Mouth telah beredar secara online, menarik perhatian.
Wawancara Jessica Alba di “People Inside” mengudara kemarin, 30 April.
source: soompi
Indotrans by geevy@koreanindo
jessica alba aegyonya hhaahha lucu
aduh itu Buing Buing nya lucu .. Cantik pisan euy..
hanbok modern nya lucuuuu
mbak jessica alba cantik y..
btw, itu filmnya bisa ditonton dmn y? ada yg udah pernah nonton?
Jessica alba g nahan bgt aegyonya…lucu..
wah junjin shinwha, pasti seneng tuh….
coba….ketemu Park JungMin
JungMin pasti seneng bgt tu,jessica alba kan tipe cewek idealnya…
foto bagian akhir aegyo ny jessica alba e? hahaiii XD
cew amrik cute juga XD