Lee Jung Jae Dan Sutradara “Squid Game” Hwang Dong Hyuk Raih Kemenangan Di Emmy Awards 2022

by

“Squid Game” kembali membuat sejarah.

Emmy Awards 2022 berlangsung pada 12 September (waktu setempat) di Los Angeles, California dengan bintang “Squid Game” Lee Jung Jae, Jung Ho Yeon, Park Hae Soo, Oh Young Soo, dan sutradara Hwang Dong Hyuk yang hadir.

Lee Jung Jae menjadi aktor Asia pertama yang memenangkan Outstanding “Lead Actor in a Drama Series” untuk perannya sebagai Gi Hun dalam “Squid Game.” Termasuk nominasi lainnya.

Setelah berterima kasih kepada Television Academy, Netflix, Hwang Dong Hyuk, dan tim “Squid Game”, Lee Jung Jae berkata dalam bahasa Korea, “Untuk semua orang yang menonton dari Korea, teman-teman, keluarga, dan penggemar tersayang, saya ingin berbagi kegembiraan ini dengan kalian. Terima kasih.”

Hwang Dong Hyuk memenangkan “Outstanding Directing for a Drama Series”, menang melawan sutradara “Ozark,” “Severance,” “Succession,” dan “Yellowjackets.” Ini adalah kemenangan pertama dalam kategori ini untuk drama non-bahasa Inggris.

Sutradara tersebut mengatakan dalam pidatonya, “Orang-orang terus mengatakan kepadaku bahwa aku membuat sejarah, tetapi aku tidak berpikir aku membuat sejarah sendiri karena kalianlah yang membuka pintu untuk ‘Squid Game,’ mengundang kami ke sini malam ini di Emmy. Aku harus mengatakan kita semua membuat sejarah bersama. Aku sangat berharap bahwa ‘Squid Game’ tidak akan menjadi serial non-Inggris terakhir yang ada di Emmy, dan aku juga berharap ini juga bukan Emmy terakhirku, aku akan kembali dengan Musim 2.”

“Squid Game” juga dinominasikan untuk beberapa kategori lainnya termasuk “Outstanding Drama Series”, Hwang Dong Hyuk untuk “Outstanding Writing for a Drama Series”, Jung Ho Yeon untuk “Outstanding Supporting Actress in a Drama Series”, dan Park Hae Soo dan Oh Young Soo untuk “Outstanding Supporting Actor in a Drama Series.”

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *