Son Ye Jin Cerita Tentang Karakternya di Drama “Crash Landing on You”

by

Drama tvN mendatang “Crash Landing on You” telah merilis foto terabru dari Son Ye Jin.

“Crash Landing on You” bercerita tentang Yoon Se Ri (Son Ye Jin), seorang pewaris kaya Korea Selatan yang terpaksa melakukan pendaratan darurat di Korea Utara selama perjalanan paralayang.

Di sana, ia bertemu dengan perwira Korea Utara Ri Jung Hyuk (Hyun Bin), yang jatuh cinta padanya saat menyembunyikannya dan berusaha melindunginya.

Yoon Se Ri adalah karakter yang memiliki semuanya, dari penampilan, keterampilan, dan kekayaan. Meskipun terlahir di keluarga kaya, ia membangun merek fashion yang sukses melalui upayanya sendiri.

Mengenai karakternya, Son Ye Jin berkata, “Yoon Se Ri adalah karakter yang disenangi dan sifatnya yang tidak biasa akan membuatmu tertawa. Dia merusak harapan orang dengan cara yang baik.”

“Crash Landing on You” akan tayang perdana pada 14 Desember.

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *