Joo Ji Hoon dan Ha Jung Woo mungkin akan kembali dipertemukan dalam sebuah film baru.
Pada 8 Januari, sebuah sumber dari KeyEast Entertainment mengabarkan, “Joo Ji Hoon saat ini tengah mempertimbangkan tawaran untuk berakting dalam film baru ‘Kidnapping’ (judul terjemahan).”
“Kidnapping” merupakan film baru arahan Kim Sung Hoon yang dikenal mengarahkan film “Tunnel” di tahun 2016. Film ini diangkat berdasarkan kisah nyata penculikan seorang diplomat di Beirut, Lebanon tahun 1986.
Apabila Joo Ji Hoon menerima tawaran ini, maka ia akan kembali bertemu dengan lawan main dalam “Along with the Gods”, Ha Jung Woo. Dikabarkan Ha Jung Woo merekomendasikan untuk mengkasting Joo Ji Hoon.
“Kidnapping” akan memulai syuting di paruh kedua tahun 2019. Saat ini, Joo Ji Hoon tengah menantikan penayangan dua buah judul film yakni “Kingdom” dan “The Item”.
Source: soompi