Siapakah lelaki yang dipeluk oleh Dara 2NE1 di “It Hurts” MV?

by

Model pria ganteng di Korea, Lee Soo-hyuk saat ini muncul dimana saja. Baru saja ia muncul dalam sebuah pemotretan di edisi terbaru High Cut, ia langsung ditawari menjadi cameo di video musik 2NE1 “It Hurts”, dan kemudian wawancara dengan 10asia. Dan siapa sangka ternyata dia adalah teman baik dari G-Dragon.

Namaku adalah Lee Soo-hyuk. Sebenarnya namaku adalah Lee Hyuk-soo dan aku sudah mulai menggunakan kedua nama tersebut beberapa waktu sampai akhirnya aku memutuskan untuk menggunakan namaLee Soo-hyuk. Orang tuaku dan sahabat lamaku yang sudah mengenalku lama masih memanggilku Hyuk-soo tapi aku sendiri tidak keberatan dipanggil dengan Soo-hyuk karena itulah nama yang sudah kugunakan sampai sekarang dan aku sudah terbiasa dengan nama itu. Nama itu terdiri dari Hyuk dalam aksara Cina “赫” yang berarti ‘cemerlang’ dan Soo “秀” yang berarti ‘luarbiasa’.

Aku lahir tanggal 31 Mei 1988. Sebagian besar hidupku kuhabiskan di Seoul dan Propinsi Gyeonggi.

Keluargaku terdiri dari orangtuaku dan 4 adik perempuan. Salah seorang diantaranya akan mengambil ujian masuk universitas tahun ini, jadi suatu hari, ayahku mengadakan pesta dan aku membelikannya kue. Karena perbedaan usia kami, aku tidak mendapatkan kesempatan untuk dapat dekat dengannya tapi aku mencoba untuk lebih pengertian kepadanya beberapa tahun ini.

Sewaktu smp dan sma, tidak banyak hal yang terjadi. Aku tidak menyukai seragam sekolah selain hal itu aku tidak ada bedanya dengan yang lain. (tertawa) Cukup taruh aku di lingkungan apa saja dan aku akan bisa beradaptasi. Di smu, aku tidak dapat menghadiri kelas secara rutin seperti yang lainnya karena pemotretan. Tapi aku mengalami masa sulit di kampus. Aku merasa bahwa aku menjadi hambatan bagi orang lain karena disiplin yang ketat dalam Department of Film & Theater, jadi aku mengambil cuti dari kampus.

Sampai aku ikut syuting di film “The Boy from Ipanema,” aku sebenarnya tidak pernah melihat ubur-ubur. Aku suka getaran unik yang dikeluarkan oleh ubur-ubur, sepertinya ia adalah mahluk khayalan. Tapi aku disengat sewaktu syuting, dan aku terluka waktu itu, jadi sekarang aku tidak menyukai ubur-ubur sedikitpun.

Suara rendah dan kasar milikku sepertinya berguna bagiku. Masalah suara sangat penting untuk berakting, dan sangatlah menyenangkan untuk mempunyai warna suara yang berbeda dengan penampilanku.

Saat aku masih kecil, ibuku membuatku mencoba berbagai hal seperti olahraga dan musik. Aku benci dipaksa melakukan hal tersebut, namun ternyata hal itu penting untuk karir beraktingku. Les berenang membantuku sewaktu aku syuting “The Boy From Ipanema.” Dan les flute serta piano membantuku saat aku syuting series drama terbaru “What’s Up” yang akan tayang tahun depan.

(Fyi: “What’s Up” adalah drama dimana DaeSung Big Bang akan bermain)

Surfing adalah olahraga yang selalu aku kagumi. Aku belajar surfing 3 minggu sebelum syuting dan rasanya sangat enak saat aku bisa berdiri di atas papan surf dan menaiki ombak. Mungkin seperti seorang pelari marathon yang merasa “high” dari berlari.

Scene dimana aku harus berenang di lautan terbuka diambil dari sebuah pesawat. Karena harus menunjukkan bahwa tidak ada siapapun dilaut kecuali diriku, dan selain itu karena terlalu mahal menyewa sebuah pesawat, aku jadi berenang bolak-balik sekitar 30 kali. Tentu saja aku merasa lelah, tapi aku harus melakukannya. Dan akhirnya aku menemukan diriku berenang diantara ikan kembung. (tertawa)

Tinggiku 184 cm, berat 61 kilogram walaupun beratku berubah-ubah tergantung keadaan. Aku terlahir kurus, tapi aku rajin berolahraga. Aku biasanya berolahraga dengan trainer-ku di gym tapi aku tidak dapat melakukannya saat syuting “Ipanema” dimana aku disyuting tanpa pakaian atas. Aku jadi hanya bisa berolahraga dengan menggunakan kursi di kamarku (laugh).

Dalam serial tv “What’s Up” aku memainkan peran seorang jenius dalam bermusik di sebuah jurusan musik dengan imej bocah kota pada umumnya. Untuk memainkan peran seorang jenius, membuatku merasa kurang nyaman (tertawa) karena itu berarti aku harus bermain dengan sangat baik. Karenanya aku mengambil les piano lagi.

Aku paling bingung jika orang bertanya padaku mengenai fashion. Aku hanya mengenakan pakaian yang aku suka dan membicarakannya dengan temanku, hanya itu saja, sungguh. Aku tidak pernah mencoba untuk mendandani orang lain jadi setiap kali seseorang menanyakan nasihat mengenai fashion padaku, aku tidak tahu apa-apa.

Aku sedikit pemalu. Dan aku juga tidak terlalu mudah bergaul jadi aku biasanya hanya hang out dengan teman-teman yang sudah kukenal. Biasanya teman yang kutemui adalah temanku dari smu.Kami sebenarnya berasal dari smu yang berbeda tapi kami menjadi dekat karena berada dilingkungan yang sama. Ada beberapa orang yang melihat kami seperti kami adalah “kelompok selebriti” hanya karena beberapa dari kami menjadi orang terkenal seperti penyanyi, stylist, dan pekerjaan lainnya tapi itu hanya salah pengertian. Memang kebetulan kami sudah dari dulu berteman.

Aku tidak pintar dalam melakukan hal yang tidak menarik perhatianku. Aku lebih baik menghabiskan waktuku melakukan apa yang kusuka karena ada begitu banyak hal yang ingin aku lakukan dan ingin aku capai. Aku sangat menyukai film sampai aku ingin terlibat di dalam industri tersebut dalam berbagai cara, dan nantinya jika bisa, aku ingin mengimpor film yang bagus atau membuat investasi dalam industri perfilman jika situasi mendukung.

Jika aku mendapat peran dalam sebuah drama romantis Aku lebih memilih peran sebagai seorang antagonis. Walaupun di banyak foto, aku ditampilkan dalam kesan yang membuatku terlihat trendi dan ramping – ramping untuk laki-laki? (tertawa) – pada intinya, tidak begitu manly, namun sebenarnya aku sangat maskulin. Dan dalam drama romantis tertentu, itu adalah si pria antagonis yang akan memulai insiden jadi aku ingin mencoba memainkan peran demikian.

Reporter : Choi Ji-Eun five@

Photographer : Lee Jin-hyuk eleven@

Editor : Heidi Kim heidikim@

<ⓒ10Asia All rights reserved>

Fyi: Seperti yang dikatakan di awal, Lee memang berteman baik dengan G-Dragn Big Bang. Itu sebabnya, pada waktu premiere film “The Boy from Ipanema”, G-Dragon datang bersama T.O.P untuk memberi dukungan pada Lee Soo-hyuk.

[youtube=http://www.youtube.com/watch?v=tWMymmyoU4o&feature=player_embedded]

Film “The Boy from Ipanema” berkisah tentang seorang pemuda pecinta surfing. Suatu hari ia bertemu dengan gadis yang sedang patah hati di pantai. Si gadis ini mencoba melupakan masa lalunya, sementara si pemuda itu sendiri menderita karena ingatannya akan cintanya di masa lalu mulai menghilang. Seiring berjalannya waktu, mereka berdua pun saling jatuh cinta, namun dikarenakan ikatan terhadap masa lalu mereka, mereka berdua merasa tidak aman (jika ingin jatuh cinta lagi). Film ini adalah film melodrama yang menunjukkan cinta yang murni dari dua orang manusia dan kehancuran hati dari sebuah perpisahan. Film ini menggunakan pemandangan Busan dan Sapporo yang indah sebagai daya tarik. Dan memang, film ini adalah film kerja sama antara Jepang dan Korea Selatan.

Loading…

23 thoughts on “Siapakah lelaki yang dipeluk oleh Dara 2NE1 di “It Hurts” MV?

    1. azuyuuuuuu…..bibirnya tebel amaaaaaaat LOL hahahah

      aduhaduhaduuuuuh….bibirnya si doi emg minta d cium y ckckckck 🙂

  1. menurut gw lee sho hyuk slhsatu yg bs d katakan berwajah bunglon, bs ganteng, bisa biasa aja, bisa cantik n ganteng bersamaan. jd inget sm kim jae wook, krn dia jg slhsatu pria berwajah bunglon alias bs berubah2.

  2. Oh Lee Soo Hyuk/Lee Hyuk Soo hyung toh yg jadi model di MVnya 2NE1 It Hurts,pantesan dia ada di MVnya 2NE1 orang dia temen deketnya GD.
    Pasti GD yg minta tolong sama Lee Soo Hyuk buat jadi model di MVnya 2NE1,bagus sih actingnya aku aja jadi cemburu pas Lee Soo Hyuk pelukan sama my noona Dara*plaak! ditabok sama fansnya Dara.

    Ya udah deh untuk Lee Soo Hyuk semoga karirnya makin sukses & semoga segera main di drama/film,amiin..
    Lee Soo Hyuk,FIGHTING!

  3. Yipiiii ‘it hurts’ masih masuk boxnya youtube ditonton semua negara deh… Thanks buat GD boleh minjem temennya yg ganteng oppa lee soo hyuk 🙂

  4. What’s up tentang seorang jenius dalam bermusik main piano pula…apakah serial tv ini akan sama dgn dorama jepang nodame cantabile..? Semoga aja tidak hehe

  5. Dia juga pernah jadi bintang MV nya Gavy NJ yang judulnya a lve story bukan ya?? Yang cewek yang jadi lawan mainnya di MV itu klo ga salah sekarang main sebagai pemeran utama wanita di Sungkyunkwan Scandal. Benar ga ya???

  6. hyaaaa! >o< muach.muach
    sini-sini come to momma!
    ahaahaahaa..cakepnyaaa…ckckck
    love u # ihiks-jadi-maluu # ,,^^,,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *