Hyeri dan Kim Sejeong mengungkapkan bagaimana mereka menghadapi komentar negatif tentang diri mereka.
Dalam siaran “Happy Together 3” pada 31 Maret, Hyeri Girl’s Day mengakui bahwa ia pernah memberikan komentar di artikel tentang dirinya. Ia menjelaskan, “Dulu saat masih sekolah, aku adalah anak yang pendiam tetapi kemudian ada rumor jahat tentang masa laluku. Mereka bilang aku suka menindas saat masih sekolah. Jadi aku menulis komentar seperti, ‘Aku satu angkatan dengannya dan ia tidak seperti itu.’”
Hyeri menambahkan, “Kemudian aku memilih ‘like’ atau ‘dislike’.”
Kim Sejeong gugudan juga menyetujui dan berkata bahwa ia pernah merasakan hal yang sama, “Aku membaca banyak komentar. Aku debut sebagai kontestan ‘K-Pop Star’. Orang-orang mengunggah foto lamaku dan berdebat apakah aku melakukan operasi kelopak mata ganda. Aku kaget. Ini adalah mata yang diberikan oleh ibuku.”
Sang penyanyi melanjutkan, “Jadi aku meninggalkan komentar dengan, ‘Aku satu angkatan dengan…’ dan seseorang menjawab dan bertanya, ‘Apakah kau Sejeong?’ Aku terkejut sehingga aku mengungkap siapa diriku.”
Source: soompi
Indotrans: anisrina