
Musisi WOODZ resmi merilis lagu terbarunya berjudul “Falling” yang berkolaborasi dengan Young K dari DAY6.
Lagu ini sebelumnya sudah pernah dirilis melalui SoundCloud pada tahun 2024, dan kini akhirnya dirilis secara resmi. “Falling” merupakan hasil kolaborasi WOODZ dan Young K yang turut menulis lirik dan menyusun komposisi lagu tersebut.
Lirik lagu ini menggambarkan malam tanpa tidur yang dipenuhi berbagai pikiran melayang, di mana kedua vokalis menampilkan teknik vokal mereka yang khas, menghasilkan suasana lembut dan menenangkan seperti lullaby (lagu pengantar tidur).
Sementara itu, WOODZ akan menggelar konser solo bertajuk ‘2025 WOODZ Preview Concert : index_00’ pada 29–30 November mendatang di Jamsil Indoor Gymnasium, Seoul.
Kolaborasi hangat WOODZ dan Young K ini menjadi hadiah istimewa bagi para penggemar yang telah lama menantikan versi resmi dari lagu “Falling”.

