HYBE Rilis Pernyataan Resmi Terkait Investigasi Atas Bang Si Hyuk

by

Pada 9 Juli, dilaporkan bahwa otoritas keuangan Korea akan mengajukan tuntutan pidana terhadap Chairman HYBE, Bang Si Hyuk, pekan depan atas dugaan transaksi curang yang melanggar Undang-Undang Pasar Modal.

Menanggapi laporan tersebut, HYBE merilis pernyataan resmi sebagai berikut:

Halo, kami dari HYBE.

Kami dengan tulus meminta maaf karena telah menimbulkan kekhawatiran melalui pemberitaan terbaru terkait proses pencatatan saham perusahaan kami.

Terkait isu yang sedang disorot, kami secara aktif bekerja sama dengan otoritas keuangan dan kepolisian, dengan menyerahkan penjelasan detail serta dokumen-dokumen terkait guna memverifikasi fakta.

Meskipun proses ini mungkin memakan waktu, kami akan memastikan untuk menjelaskan secara menyeluruh bahwa proses IPO (Initial Public Offering) yang kami lakukan saat itu telah sepenuhnya mematuhi hukum dan peraturan yang berlaku.

Terima kasih.

Menurut pihak otoritas keuangan, Komite Peninjauan Investigasi Pasar Modal (CMIDC)—yang merupakan subkomite dari Komisi Jasa Keuangan Korea (FSC)—mengadakan pertemuan pada 7 Juli dan memutuskan untuk membawa kasus ini ke Komisi Sekuritas dan Berjangka (SFC), dengan rekomendasi agar kasus ini diajukan ke kejaksaan.

CMIDC mencurigai bahwa Bang Si Hyuk bersama tiga eksekutif senior dan satu asistennya telah mendirikan private equity fund dan meraup keuntungan sekitar 200 miliar won (sekitar 146 juta dolar AS), dengan cara menyampaikan informasi palsu bahwa HYBE tidak memiliki rencana untuk go public (IPO), sehingga para investor yang sudah ada menjual saham mereka.

SFC dijadwalkan akan mengadakan pertemuan reguler pada 16 Juli, di mana mereka akan membahas dan mengambil keputusan mengenai kasus yang menjerat Bang Si Hyuk tersebut.

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *