Film mendatang “Secret: Untold Melody” telah merilis potongan gambar terbaru yang menampilkan Shin Ye Eun.
“Secret: Untold Melody” merupakan remake dari film Taiwan tahun 2007 “Secret.” Kisahnya dimulai ketika Yoo Joon (Doh Kyung Soo), seorang pianis jenius dan mahasiswa musik, secara tidak sengaja bertemu Jung Ah (Won Jin Ah), yang memainkan melodi mempesona di ruang latihan lama di kampus.
Shin Ye Eun akan memerankan In Hee, seorang mahasiswa musik jurusan biola yang tertarik pada Yoo Joon, yang sering bertatapan dengannya.
Dalam gambar yang terungkap, In Hee terlihat tampil di atas panggung bersama anggota orkestra lainnya, memegang busur biola dan menunjukkan ekspresi percaya diri.
Shin Ye Eun berbagi bahwa dia telah memainkan biola saat dia masih muda. “Aku berpikir aku bisa memainkan biola dengan baik, tetapi aku merasa harus memulainya dari awal lagi. Jadi, aku mengambil les privat dari guru-guru yang pernah membantuku sebelumnya,” jelasnya.
“Aku juga melakukan panggilan video dengan orang-orang di sekitarku yang berkecimpung di bidang musik dan meminta mereka untuk menonton dan memberikan masukan tentang postur, ekspresi, dan keseluruhan suasana hatiku saat bermain,” tambah Shin Ye Eun.
Sutradara Seo Yoo Min memuji Shin Ye Eun karena kecocokan alaminya untuk peran tersebut. “Shin Ye Eun tampak persis seperti In Hee saat pertama kali melihatnya. Aku mencari gambaran seorang mahasiswa modern yang bangga dan percaya diri, dan dia benar-benar menangkap aura itu,” katanya.
source: soompi

