Aktor Kwon Yool akan segera membintangi proyek drama terbaru.
Pada 4 November, agensinya Saram Entertainment secara resmi mengumumkan, “Kwon Yool akan muncul di ‘I Have Waited a Long Time for You’ [terjemahan literal].”
Drama bertema kriminal misteri tersebut menceritakan tentang seorang detektif yang bekerja untuk membalaskan dendam adiknya, dan akan disutradarai oleh Han Chul Soo, yang sebelumnya menggarap drama “Again My Life.”
Kwon Yool akan membintangi “I Have Waited a Long Time for You” bersama Kim Ji Eun, yang sebelumnya dikonfirmasi akan bermain sebagai pemeran utama wanita.
source : soompi