Suho EXO membagikan foto konsep keempat jelang comeback solo dengan “Grey Suit”!
Foto konsep kali ini bernama Hurdle. Sebelumnya ia telah mengungkap foto konsep Grey, Time, dan Colorful.
Album dan video musik untuk lagu utama berjudul sama dijadwalkan rilis pada 4 April.
Ini akan menandai comeback solo pertamanya sejak debut solo dengan “Self-Portrait” dua tahun yang lalu.