Video musik Red Velvet untuk “Queendom” meraih pencapaian baru di YouTube!
Pada 20 Maret sekitar pukul 12:15 dini hari KST, video musik untuk “Queendom” melewati angka 100 juta views di YouTube dan menjadi video musik Red Velvet kesepuluh yang meraih pencapaian serupa. Termasuk video musik sub-unit Red Velvet – Irene & Seulgi, “Monster”, Red Velvet memiliki total 11 video musik dengan lebih dari 100 juta views.
“Queendom” dirilis pada 16 Agustus 2021 pukul 6 sore KST, yang berarti pencapaian ini membutuhkan waktu sekitar tujuh bulan dan tiga hari.
Selamat untuk Red Velvet dan saksikan kembali keseruan video musik “Queendom” berikut ini!