Adik Yoochun dan aktor Park Yoo Hwan Ditahan Karena Merokok Marijuana

by

Park Yoo Hwan, adik dari mantan anggota JYJ Yoochun, telah ditahan karena tuduhan merokok ganja.

Pada tanggal 3 November, dilaporkan bahwa Departemen Kepolisian Selatan Gyeonggi telah menahan aktor Park Yoo Hwan. Park Yoo Hwan, yang merupakan adik dari mantan Yoochun JYJ, didakwa karena merokok maijuana secara ilegal dengan dua orang lainnya di sebuah restoran di Bangkok, Thailand pada bulan Desember tahun lalu.

Ketiganya telah mengakui tuduhan tersebut, dan Park Yoo Hwan dilaporkan sedang menunggu untuk dipanggil untuk penyelidikan lebih lanjut. Pejabat polisi menyatakan, “Penyelidikan masih berlangsung, jadi kami tidak dapat mengungkapkan informasi spesifik mengenai tuduhannya.”

Sementara itu, Park Yoo Hwan memulai debutnya sebagai aktor dalam drama 2011 ‘Twinkle Twinkle’, dan muncul di drama terkenal ‘I need Romance 3’ dan ‘She Was Pretty’. Menyusul film terakhirnya ‘One-Line’ , Park Yoo Hwan telah aktif sebagai BJ internet.

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *