TXT Jadi Model Sampul Majalah ‘1st Look’

by

TXT menjadi model sampul untuk majalah 1st Look edisi bulan ini.

Dalam wawancara setelah pemotretan, Taehyun berbicara tentang fan song pertama mereka “MOA Diary (Dubaddu Wari Wari)” di album repackage “The Chaos Chapter: FIGHT OR ESCAPE.”

Dia berbagi, “Ini adalah lagu yang kami buat dengan pemikiran bahwa kami ingin bersama MOA [penggemar TXT] dari saat pertama kami bertemu hingga sekarang dan untuk waktu yang lama di masa depan.”

“Semua anggota mencurahkan hati mereka untuk menulis lirik. Hal-hal yang ingin kami katakan tidak ada habisnya, dan kami kesulitan mengeluarkannya. Kami mengemasnya secara erat dengan beberapa perasaan pilihan kami untuk MOA,” jelas Taehyun.

Ditanya bagaimana TXT ingin orang mengevaluasi album baru mereka, leader Soobin menjawab, “Aku ingin mendengar kalimat “Ini seperti TXT”. Aku ingin tim kami diakui karena benar-benar telah menemukan gaya kami sendiri.

Ia menambahkan, “Secara pribadi, aku bangga dengan kenyataan bahwa ada warna pasti yang muncul di benakku ketika memikirkan TXT. Tidak mungkin untuk menjelaskan dengan kata tertentu, tetapi melakukan musik dimana orang mengatakan ‘Itu seperti TXT’, itulah ide yang ingin aku terus perkuat melalui promosi kami untuk album ini.”

source : soompi

 

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *