Kim Jae Hwan ungkap tanggal comeback di musim semi!
Melalui sebuah pernyataan di fan cafe yang dibagikan pada 20 Maret, telah terungkap bahwa Kim Jae Hwan akan kembali dengan album mini ketiga pada 7 April.
Ini akan menjadi album pertama Kim Jae Hwan dalam lebih dari setahun sejak album mini keduanya “Moment” pada Desember 2019.
Pada Februari 2020, Kim Jae Hwan juga merilis single digital “Goodbye,” dan ia merilis single keduanya “I’m Not Okay” di bulan Agustus.