Kim Bum dan Kim Myung Min akan bertransformasi dalam drama baru JTBC, “Law School” (judul belum pasti)!
“Law School” bercerita tentang para mahasiswa dan profesor di Sekolah Hukum terkemuka di Korea Selatan yang tersandung sebuah kasus tak biasa.
Drama ini membagikan potongan gambar karakter Kim Bum dan Kim Myung Min dalam drama. Kim Bum akan memerankan Han Joon Hwi, seorang mahasiswa tingkat pertama yang merupakan siswa pandai di kelasnya. Han Joon Hwi menjadi panutan teman-teman sekelasnya, dan ia membuat sebuah grup belajar untuk membantu meningkatkan nilai mereka. Ia dengan senang hati membagikan informasi dan pengetahuan kepada teman-temannya. Ia pun menjadi seseorang yang pantas menjadi pemimpin karena kerap membantu anggota timnya yang kesulitan.
Potongan gambar terbaru menampilkan kehidupan Han Joon Hwi di kampus. Ia fokus saat kuliah dan rajin mencatat, serta menunjukkan perilaku belajar yang teliti. Matanya memancarkan percaya diri dan keinginan kuat untuk menjadi seorang jaksa yang dapat berbicara menentang sesama jaksa yang mengabaikan prinsip-prinsip hukum dan keadilan.
Tim produksi memuji Kim Bum, berkata, “Kim Bum, yang sangat bersemangat saat syuting hingga tak bisa melepas naskahnya, dengan jelas menggambarkan karakter tiga dimensi bernama Han Joon Hwi dengan pesonanya yang lembut. Sebagai seseorang yang masuk ke sekolah hukum paling bergengsi seantero negeri, ia akan membongkar kebenaran dalam suatu kasus, jadi nantikan.”
Kim Myung Min memerankan Yang Jong Hoon, profesor hukum kriminal yang dulunya adalah seorang jaksa elit. Kata-katanya yang kasar membuatnya menjadi profesor No.1 yang paling dihindari para siswa, namun ada sesuatu dalam metode pengajarannya yang ketat, yang menolak menerima kurang dari yang terbaik dari calon juniornya dalam profesi hukum.
Yang Jong Hoon tahu kekuatan hukum seperti pedang bermata dua, jadi dia membenci mereka yang mempraktekkan kemanfaatan lebih dari mereka yang tidak peduli tentang hukum. Ia mencoba untuk menerapkan keadilan sebagai seorang jaksa, namun harus mundur dari profesinya karena sebuah insiden rumit di masa lalu. Sejak itu, ia berdiri di hadapan para mahasiswa dengan tujuan membuka potensi penuh mereka.
Dalam potongan gambar yang dibagikan, Kim Myung Min bertransformasi menjadi Yang Jong Hoon dengan penampilan sempurna dan mata tajam.
Tim produksi berkata, “Yang Jong Hoon merupakan sebuah karakter yang menuntut keadilan dan tidak pernah kehilangan posisinya sebagai ahli yang sangat baik di bidang hukum. Ia memiliki wajah datar yang tak pernah menunjukkan perasaan sebenarnya dan lidah tajam yang mengeluarkan kata-kata pedas, namun ia juga tetap menjaga perilakunya adil untuk semua orang.”
“Law School” dijadwalkan tayang di bulan April usai berakhirnya “Sisyphus: The Myth”.