Drama Kakao M mendatang “A Love So Beautiful” merilis potongan gambar yang menampilkan Kim Yo Han WEi dan So Ju Yeon.
“A Love So Beautiful” merupakan sebuah drama romansa Tiongkok di tahun 2017 yang menceritakan tentang dua teman sekelas yang juga tetangga sejak lama.
Remake yang akan datang akan dirilis pada tahun ini melalui platform video baru oleh KakaoM dan Kakao. Drama akan memiliki 24 episode dengan setiap episode berdurasi sekitar 20 menit.
Para penonton sudah sangat menantikan romansa antara Cha Heon yang dingin dan tampan serta Shin Sol Yi yang manis dan ahli dalam membuat pengakuan.
Kim Yo Han akan memerankan Cha Heon yang berusia 17 tahun, seorang siswa di Sekolah Menengah Chun Ji yang memiliki ketampanan dan kecerdasan. Dia tampaknya menjadi karakter yang dingin, tetapi dia sebenarnya seseorang dengan hati yang hangat yang canggung dalam mengekspresikan dirinya dengan baik.
So Ju Yeon akan berperan sebagai Shin Sol Yi, berusia 17 tahun yang ceria dan menyukai Cha Heon. Dia secara terbuka mengakui cintanya kepada Cha Heon terus menerus, dan dia adalah karakter yang canggung tapi menyenangkan.
Potongan gambar terbaru memperlihatkan pasangan tersebut saat mereka bersiap untuk memulai kisah romantis yang menyegarkan dan menggemaskan.
“A Love So Beautiful” akan tayang perdana pada 28 Desember dan tayang setiap Senin, Kamis, dan Sabtu di KakaoTV pukul 5 sore KST.