Lee Do Hyun dan Go Min Si kemungkinan beradu akting dalam drama romansa terbaru!
Pada 6 Oktober, dikabarkan bahwa kedua aktor akan bermain sebagai pemeran utama dalam drama baru KBS 2TV “Youth of May” (judul terjemahan). “Youth of May” merupakan drama tentang dua anak muda yang terlibat dalam Pemberontakan Gwangju yang terjadi di bulan Mei 1980.
Lee Do Hyun ditawari peran Hwang Hee Tae, seorang pembuat onar yang tidak suka semua hal yang tak dapat diprediksi. Kehidupannya dideskripsikan sebagai “perang melawan prasangka”, dan demi melawan prasangka tentang anak laki-laki yang dibesarkan oleh ibu tunggal, ia meraih nilai yang amat baik dan bahkan diterima di Fakultas Kedokteran Universitas Negeri Seoul. Ia juga bisa bermain gitar dan suka berkunjung ke kafe dengan live music. Namun, karena sebuah kejadian tak terduga, ia merasakan bulan Mei paling keras dalam hidupnya.
Sementara itu, Go Min Si ditawari peran Kim Myung Hee, seorang perawat pekerja keras yang meninggalkan rumah dan tinggal seorang diri di Gwangju. Meskipun tak cukup ramah untuk menenangkan pasien yang menangis, ia cukup pintar dan ahli untuk langsung menemukan pembuluh darah. Ia lebih seperti seorang prajurit daripada malaikat, dan tidak seperti penampilannya yang cantik, ia memiliki kepribadian yang dingin.
Merespon kabar ini, agensi Lee Do Hyun, Yue Hua Entertainment berkomentar, “Lee Do Hyun ditawari peran dalam drama baru ‘Youth of May’ dan saat ini sedang mempertimbangkannya.”
Agensi Go Min Si, Mystic Story menyatakan, “Ia masih mempertimbangkan dengan positif tawaran untuk tampil dalam drama ‘Youth of May’.”
Lee Do Hyun debut di tahun 2017 lewat tvN “Prison Playbook” dan kemudian tampil dalam SBS “30 but 17” dan JTBC “Clean With Passion For Now”. Ia kemudian mulai dikenal saat bermain dalam “Hotel Del Luna” dan saat ini tengah membintangi drama JTBC “18 Again”.
Go Min Si debut di tahun 2017 dalam drama “My Sassy Girl”, namun mulai dikenal sejak membintangi “The Witch”. Ia juga menunjukkan akting yang memukau dalam film “The Battle: Roar to Victory” dan drama “Secret Boutique”.
“Youth of May” akan tayang sepanjang 12 episode, dan tengah dalam diskusi untuk tayang di musim semi 2021.
Source: soompi