Pada tanggal 24 Oktober, ATEEZ akan merayakan ulang tahun kedua debut mereka.
Untuk memperingati perayaan tersebut, ATEEZ akan mengadakan konser online bertajuk “ATEEZ 2nd Anniversary Concert : Port of Call” untuk para penggemar mereka di seluruh dunia.
Konser tersebut akan disiarkan langsung pada 24 Oktober pukul 15:00 KST, dan tiket akan tersedia di YES24, My Music Taste, dan SKIYAKI.
ATEEZ baru-baru ini menyelesaikan promosi untuk mini album terbaru mereka “ZERO: FEVER Part.1,” yang mencetak rekor penjualan dan memberi mereka sertifikasi Gaon platinum pertama.
ATEEZ juga dinobatkan sebagai musisi nomor 8 yang paling banyak di-tweet di Amerika Serikat dalam laporan Twitter dari Home pada awal bulan ini, serta artis K-pop Twitter yang sedang naik daun secara internasional.