Joo Won Menggambarkan Tentang Adegan dan Karakternya di Drama “Alice”

by

“Alice” telah merilis foto-foto terbaru dari aktor utama Joo Won dalam drama.

“Alice” adalah drama fiksi ilmiah tentang seorang detektif tanpa emosi (Joo Won) yang belajar tentang keberadaan perjalanan waktu saat dia melacak pembunuh ibunya dan menemukan seorang wanita yang terlihat persis seperti ibunya yang sudah meninggal (Kim Hee Sun).

Pada 27 Agustus, produser acara membagikan foto Joo Won dan berbicara tentang perannya sebagai detektif Park Jin Kyeom.

10 tahun yang lalu ketika Park Jin Kyeom masih di SMA, ibunya meninggal secara misterius. Dia memutuskan untuk menjadi petugas polisi untuk menemukan pembunuhnya, dan dia sangat cocok untuk pekerjaan tersebut, karena dia berpikiran jernih, cerdas, tajam, dan atletis.

Produser menyatakan pada 27 Agustus, “Episode pertama yang tayang besok akan menampilkan alasan Park Jin Kyeom dilahirkan tanpa emosi, proses perkembangannya yang unik, insiden mengejutkan yang menimpanya, dan kisah sebelum ia menjadi polisi.” Mereka menambahkan bahwa ketajaman karakternya akan menjadi kunci utama perkembangan cerita.

Joo Won juga berbagi beberapa pemikiran tentang drama yang akan datang.

“Biasanya ketika orang berpikir tentang ‘sci-fi,’ mereka memikirkan sesuatu yang sangat menarik dengan banyak CGI, ‘Alice’ memiliki bagian seperti itu, tapi ini baru karena ini adalah ‘human sci-fi’. Aku rasa belum banyak proyek yang menyatukan cerita ‘human’ dan ‘sci-fi’.”

Dia melanjutkan dengan mengatakan, “Aku pikir pemirsa akan menemukan banyak aspek yang menarik, termasuk banyak hal untuk dilihat, kehangatan, dan hal-hal yang berkaitan.”

Ketika ditanya apa yang harus diperhatikan, Joo Won berkata, “Tindakan luar biasa dan penampilan antusias para pemain.”

Karena berperan sebagai detektif, Joo Won harus melakukan banyak adegan aksi yang berbeda. Dia berkata, “Adegan aksi di toko buku adalah yang palingku ingat, karena selain skalanya besar, aku harus melakukan banyak gerakan di atas kabel. Aku juga penasaran dan bersemangat untuk melihat bagaimana adegan itu terlihat dalam episode tersebut.”

“Alice” tayang perdana pada 28 Agustus

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *