CIX Berbagi Kabar Terbaru Tentang Cidera Bae Jin Young dan Penundaan Comeback

by

Agensi CIX telah membagikan rencana terbaru untuk comeback.

Pada 17 Agustus, C9 Entertainment memposting pernyataan resmi yang membagikan detail tentang pemulihan Bae Jin Young serta jadwal tentatif untuk comeback berikutnya.

Sebelumnya, comeback grup dengan mini album ketiga mereka “HELLO Chapter 3. Hello, Strange Time” ditunda setelah Bae Jin Young mengalami cidera pergelangan kaki pada bulan Juni.

Agensi menyatakan bahwa mereka telah menetapkan target untuk comeback bulan Oktober untuk menjadwalkan perilisan album mendekati tanggal fan meeting mereka yang akan datang dan untuk menyediakan waktu yang cukup bagi Bae Jin Young agar pulih sepenuhnya dari cideranya.

Berikut pernyataan lengkap dari C9 Entertainment:

Hai, ini C9 Entertainment.

Ini adalah pengumuman tentang hasil terapi Bae Jin Young dan aktivitas CIX di masa mendatang.

Bae Jin Young, anggota CIX, didiagnosis mengalami cidera pada sendi kakinya pada bulan Juni dan dia telah menerima pengobatan dan menjalani terapi fisik.

Meskipun spesialisnya mengatakan bahwa dia telah sembuh total, dia terus menjalani rehabilitasi untuk mendapatkan kembali kekuatan pada otot-otot sekitarnya.

Spesialis mengatakan bahwa dia seharusnya tidak mengalami kesulitan dalam menampilkan koreografi yang intens setelah 9 September.

Untuk comeback CIX dengan mini album ketiga mereka “HELLO Chapter 3. Hello, Strange Time,” kami mempertimbangkan banyak pilihan berbeda, seperti meminta CIX tampil sebagai empat anggota atau meminta Bae Jin Young tampil sambil duduk.

Namun, kami telah memutuskan untuk menunda perilisan album untuk comeback dengan kelima anggota.

C9 Entertainment saat ini menjadwal ulang tanggal rilis album yang ditunda. Kami mencoba menjadwalkan perilisan album mendekati tanggal fan meeting pada awal Oktober. Fan meeting yang semula dijadwalkan diadakan pada bulan Februari ditunda karena COVID-19.

Karena pedoman pemerintah, fan meeting dapat ditunda atau dibatalkan meskipun semua persiapan telah dilakukan, seperti yang terjadi pada bulan Februari, Juli, dan Agustus.

Meskipun tanggal fan meeting yang dijadwalkan diubah, comeback CIX dengan kelima anggota akan tetap berjalan sesuai rencana.

Kami ingin meminta pengertian kalian tentang penundaan album CIX karena keadaan yang tidak dapat dihindari. Kami akan melakukan yang terbaik untuk memastikan semua anggota CIX dapat bekerja bersama secepat mungkin.

Terima kasih.

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *