Ong Seong Wu bersiap untuk merilis musik baru!
Pada 26 Desember, outlet berita Sports Today melaporkan bahwa ia sedang berencana untuk merilis lagu baru pada bulan Januari.
Sebagai tanggapan, agensinya Fantagio mengkonfirmasi, “Ong Seong Wu akan merilis lagu yang ia buat sebagai single digital pada Januari tahun depan.”
Perilisan solo pertama Ong Seong Wu adalah “Heart Sign” untuk proyek musik Pepsi pada bulan Juni, dan ia juga merilis “Our Story” untuk OST dari drama “Moments of 18.”
source : soompi