Pada 23 Oktober, Guinness World Records mengumumkan bahwa BTS telah mengklaim rekor waktu tercepat untuk mencapai satu juta followers di TikTok.
BTS bergabung dengan TikTok pukul 19.40 waktu Korea pada 25 September, dan mereka mencapai angka sejuta pada pukul 23.11 waktu Korea. Sehingga berarti mereka menetapkan rekor baru untuk mencapai satu juta followers hanya dalam waktu 3 jam dan 31 menit.
Menurut TikTok, BTS mencapai dua juta followers dalam 13 jam dan tiga followers dalam 59 jam (dua setengah hari).
Awal tahun ini, BTS “Boy With Luv” yang menampilkan Halsey meraih Guinness World Records sebagai “video YouTube yang paling banyak dilihat dalam 24 jam” (serta “Video musik YouTube yang paling banyak dilihat dalam 24 jam” dan “Video musik YouTube Paling Banyak Dilihat di 24 jam oleh grup K-pop ”).
Selamat untuk BTS!