IU Nyanyikan OST Spesial untuk “Hotel Del Luna” Namun Tak Ada Rencana Perilisan Resmi

by

IU memberikan kejutan bagi para penonton “Hotel del Luna” dengan sebuah OST spesial dalam episode yang tayang pada 18 Agustus.

Episode 12 berakhir dengan adegan yang menampilkan Jang Man Wol dan Goo Chan Sung dan diiringi oleh suara merdu IU. Sebuah sumber dari agensi IU berkata, “Memang benar bahwa IU menyanyikan (OST). Kami tahu bahwa lagu tersebut ia ciptakan bersama dengan Kim Jae Hwi.” Kim Jae Hwi merupakan musisi yang berpartisipasi menciptakan sejumlah lagu seperti lagu milik IU “Through the Night”, Jung Seung Hwan “The Snowman”, dan lagu solo member EXO, Chen, “Flower”.

Agensi kemudian membagi bahwa lagu tersebut berjudul “Happy Ending” dan IU menulis sendiri liriknya.

Mereka berkomentar, “Ini adalah sebuah lagu yang sejak awal diciptakan tanpa ada rencana perilisan OST. Ini adalah sebuah hadiah untuk para penggemar yang mencintai ‘Hotel del Luna’. Terima kasih sudah memberikan banyak cinta untuk drama dan juga lagu penutup ini.”

“Hotel del Luna” tayang setiap hari Sabtu dan Minggu pukul 9 malam KST.

Dengarkan adegan penutup dengan iringan suara merdu IU berikut ini:

Source: soompi

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *