Lee Yi Kyung Kembali Ke “Partners for Justice” Musim Kedua Sebagai Kameo

by

Pada 19 Juli, MBC mengumumkan bahwa Lee Yi Kyung, yang sebelumnya membintangi musim pertama “Partners for Justice,” akan kembali untuk mengulangi perannya di musim kedua yang ditayangkan saat ini.

Seorang perwakilan mengkonfirmasi, “Memang benar bahwa Lee Yi Kyung akan membuat penampilan spesial di ‘Partners for Justice 2.’ Dia akan syuting untuk drama hari ini.”

Pada musim pertama “Partners for Justice,” Lee Yi Kyung berperan sebagai detektif yang bergairah, Cha Soo Ho, yang bekerja sama dengan ilmuwan forensik Baek Beom (diperankan oleh Jung Jae Young), jaksa penuntut pemula Eun Sol (diperankan oleh Jung Yu Mi), dan jaksa berpengalaman Do Ji Han (diperankan oleh Oh Man Seok) untuk menyelesaikan kejahatan.

Penonton yang kecewa karena Lee Yi Kyung belum kembali untuk musim kedua drama, kini merasa senang bahwa dia akan kembali dengan para pemain lainnya.

“Partners for Justice 2” tayang pada hari Senin dan Selasa pukul 10 malam waktu Korea.

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *