Yeri Red Velvet Ambil Bagian di Lagu Baru Giant Pink “Tuesday Rather Than Monday”

by

Rapper Giant Pink akan segera merilis musik baru!

Single berjudul “Tuesday Rather Than Monday” (terjemahan) featuring Yeri Red Velvet akan dirilis pada 29 Mei tengah hari KST. Mereka juga telah merilis teaser untuk video musiknya:

Lagu cinta ini mengekspresikan harapan sepasang kekasih yang realistis karena tak ingin menunjukkan wajah lelah mereka di hari Senin dan memulai pekan bersama di hari Selasa. Kombinasi suara serak Giant Pink dan vokal manis Yeri berpadu dengan apik dalam lagu ini.

Pada 27 Mei, Giant Pink mengunggah foto bersama Yeri dan menuliskan, “Kerja bagus, Yeri yang cantik!”

Source: soompi

 

 

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *