Jelang perilisan lagu solo terbaru, Xiumin EXO telah mengungkapkan video di balik layar dari proses syuting video musik “You”.
Melalui video klip, kita bisa melihat aksi Xiumin saat berada di balik layar. Di awal video, ia pun tersenyum manis dan melambaikan tangannya ke arah kamera, seolah ia sedang menyapa para penonton.
Lagu “You” dijadwalkan rilis melalui SM STATION pada 9 Mei pukul 6 sore KST, dua hari setelah Xiumin resmi memulai wajib militer pada 7 Mei mendatang.
source : soompi