Berpose untuk Majalah “The Star”, N.Flying Ceritakan Kedekatan Anggota yang Bak Keluarga

by

N.Flying membagikan pemikiran mereka tentang persahabatan dan karier mereka dengan majalah “The Star”.

Untuk edisi Mei, N.Flying memamerkan pesona kekanak-kanakan mereka dengan penampilan sederhana dan rapi. Mereka juga menggambarkan getaran musim semi dengan berpose bersama bunga dan tanaman.

Ketika ditanya tentang saat mereka memenangkan tempat pertama dengan “Rooftop,” N.Flying menjawab, “Itu seperti mimpi dan tidak terasa nyata. Setiap detik luar biasa dan mengasyikkan seperti menonton Piala Dunia.”

N.Flying juga berbicara tentang seberapa dekat keempat anggota itu satu sama lain. “Kami tahu hanya dengan saling menatap mata satu sama lain,” kata para anggota. Cha Hoon menjelaskan, “Kami pada dasarnya keluarga. Kami hanya tidak memiliki hubungan darah.”

Soal perbedaan pendapat antara anggota, Lee Seung Hyub berkata, “Aku merasa bertanggung jawab tentang ini karena aku seorang leader. Kami sering bertengkar di masa lalu, tetapi para anggota mempercayai dan mengikutiku bahkan jika pendapat kami berbeda.”

Anggota lainnya menambahkan, “Ketika Seung Hyub mengatakan sesuatu, kami berpikir bahwa pasti ada alasan mengapa ia mengatakannya.”

Mereka kemudian ditanya tentang titik karier band mereka yang menurut mereka telah mereka capai, dan keempat anggota menjawab, “Kami pikir ini hanya permulaan.”

Lalu seperti apa mereka ingin dikenang? Lee Seung Hyub menjawab, “Sebuah band yang tidak berubah dan tidak pernah kehilangan senyum mereka.”

Cha Hoon menjawab, “Sebuah band yang bisa bersama dari usia muda hingga usia tua,” sementara Kim Jae Hyun menambahkan, “Sebuah band yang seperti langit.”

Yoo Hwe Seung menyimpulkan, “Sebuah band yang membuat orang berseru, ‘Wow ~’ “dan mengakhiri wawancara dengan tawa.

source : soompi

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *