Minho SHINee akan segera merilis lagu solonya melalui SM STATION.
Pada 18 Maret, Minho mengumumkan akan merilis lagu solo pertamanya berjudul “I’m Home” melalui channel musik digital SM Entertainment, SM STATION. Lagu ini dijadwalkan rilis pada 28 Maret pukul 6 sore KST.
Saksikan videonya di sini.
Baru-baru ini juga terungkap bahwa Minho mendaftar untuk menjalankan wajib militer di Angkatan Laut, dan apabila ia berhasil lolos di tahap akhir, maka ia akan mulai menjalankan wajib militer di bulan April.
Source: soompi