Jinyoung GOT7 akan membintangi drama baru tvN.
Pada 6 Desember, drama “That Psychometric Guy” (judul terjemahan), mengonfirmasi bahwa Jinyoung akan memerankan karakter utama Yi Ahn, pria muda yang memiliki kemampuan supernatural. Karakter ini memiliki kemampuan untuk mengetahui rahasia terdalam seseorang yang ia sentuh dengan melihat kenangan yang paling kuat. Meskipun ia diberkahi dengan wajah tampan dan kemampuan yang luar biasa, namun Yi Ahn sedikit ceroboh.
“That Psychometric Guy” dideskripsikan sebagai “sebuah komedi romantis berbalut thriller”, yang mengisahkan cerita cinta antara Yi Ahn dan Yoon Jae In, seorang gadis yang melakukan segalanya untuk menyembunyikan rahasia masa lalu yang paling menyakitkan. Setelah terlibat beragam insiden yang membuat mereka bersama, keduanya kemudian menjadi dekat dan saling belajar dari pengalaman mereka masing-masing.
Produser drama ini berkata, “Jinyoung yang memiliki karakter anak muda, lugu, dan boyish sempurna untuk karakter Yi Ahn. Selain itu, ketulusan serta ketelitiannya dapat menyempurnakan karakter Yi Ahn, serta karakter 3 dimensi juga menambah pesona untuk karakter tersebut.”
Mereka menambahkan, “Kami berencana untuk memberikan sebuah drama yang dapat membawa kesegaran dan juga kehangatan untuk pemirsa. Nantikan.”
Jinyoung pertama kali melakukan debut akting di tahun 2012 saat tampil dalam drama KBS “Dream High 2”. Ia juga pernah tampil dalam sejumlah judul drama seperti “My Love Eun Dong” dan “The Legend of the Blue Sea”, serta film “A Stray Goat” di tahun 2017.
“That Psychometric Guy” dijadwalkan tayang perdana di paruh pertama tahun 2019.
Source: soompi