Seorang wakil dari pusat distrik Yeongdo untuk kesejahteraan lansia di Busan menyampaikan ucapan terima kasih kepada penggemar Kang Daniel Wanna One atas perbuatan baik mereka.
Perwakilan tersebut menyampaikan, “Kami akan mengirimkan 120 kipas pendingin kepada lansia berpenghasilan rendah untuk bertahan di musim panas yang terik ini.” Kipas pendingin disumbangkan oleh anggota fancafe Kang Daniel ke distrik Yeongdo, yang juga kampung halaman Kang Daniel.
Baru-baru ini, penggemar Wanna One, Lee Dae Hwi juga melakukan perbuatan mulia dengan mengirimkan perlengkapan seni dan makanan ringan ke pusat Seoul untuk anak-anak cacat.