BLACKPINK Raih Quadruple Crown & Skor Digital Tertinggi dalam Chart Mingguan Gaon

by

BLACKPINK menyapu bersih chart Gaon pekan ini.

Pada 28 Juni, chart Gaon mengungkap peringkat untuk pekan 17 hingga 23 Juni. Tak hanya berhasil memuncaki empat chart berbeda pekan ini, BLACKPINK juga mencatatkan skor tertinggi di tahun ini dalam chart digital keseluruhan (85.411.467) dengan lagu hit terbaru mereka, “DDU-DU DDU-DU”.

BLACKPINK memuncaki chart mingguan untuk album fisik, chart digital keseluruhan, chart download, dan chart streaming. Sementara itu, BTS tetap tak tergoyahkan di puncak chart social di pekan keenam berturut-turut.

Selamat untuk BLACKPINK atas pencapaian mengagumkan ini!

Selain memecahkan rekor chart digital keseluruhan dengan “DDU-DU DDU-DU”, BLACKPINK juga mengklaim tempat kedua dengan lagu B-side mereka, “Forever Young”. Bolbbalgan4 mengikuti di posisi ketiga dengan “Travel”, sementara lagu baru BTOB “Only One for Me” debut di posisi keempat chart tersebut, dan lagu BTS “Fake Love” berada di tempat kelima.

BLACKPINK menempati posisi pertama dan ketiga dalam chart download dengan “DDU-DU DDU-DU” dan “Forever Young”, sementara BTOB berada di tempat kedua dengan “Only One for Me”. Lagu terbaru Taeyeon “Something New” debut di posisi keempat, dan “Travel” milik Bolbbalgan4 mengikuti di tempat kelima.

BLACKPINK juga berada di tempat pertama dan ketiga chart streaming pekan ini. “Travel” milik Bolbbalgan4 turun satu tempat ke posisi kedua, sementara BTS “Fake Love” dan AOA “Bingle Bangle” berada di posisi keempat dan kelima.

Chart album fisik didominasi dengan rilisan baru pekan ini. BLACKPINK “Square Up”, BTOB “This Is Us”, Taeyeon “Something New”, dan Kim Dong Han “D-DAY” debut dalam chart ini di posisi 1, 2, 3, dan 5. Sementara album milik BTS “Love Yourself: Tear” tetap berada di posisi keempat.

BTS “Fake Love” bertahan di puncak chart social di pekan keenam berturut-turut, diikuti oleh Taeyeon “Something New”, MOMOLAND “BBoom BBoom”, BTS “DNA”, TWICE “What is Love?”.

Source: soompi

Indotrans: anisrina

Loading…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *