DIA mengumumkan sejumlah detil mengenai comeback mereka mendatang.
Album repackage bertajuk “Gift” (judul terjemahan) akan rilis pada 12 Oktober. Lagu utama “Good Night” akan memiliki nuansa tropikal dan chorus yang catchy. Lirik lagunya mengisahkan perasaan seorang gadis yang pulang ke rumah usai berkencan.
Member Yebin dan Somyi ambil bagian dalam proses rekaman untuk album repackage ini, namun tidak akan berpartisipasi dalam aktivitas promosi lantaran ikut dalam program KBS “The Unit”. DIA akan melakukan promosi dengan tujuh orang member untuk album ini, sementara Yebin dan Somyi akan merilis single duet pada 28 September sebelum tampil dalam acara.
Source: soompi
Indotrans: anisrina