Song Joong Ki & Song Hye Kyo Umumkan Pernikahan di Bulan Oktober

by


Romansa ala K-drama menjadi nyata.
Telah diumumkan bahwa pasangan impian Korea, Song Joong Ki dan Song Hye Kyo akan segera menikah di bulan Oktober.

Agensi dari kedua lawan main dalam drama hit 2016 “Descendants of the Sun”, Blossom Entertainment dan United Artists Agency (UAA) memberikan sebuah pernyataan pada 5 Juli.
Pernyataan tersebut berbunyi:
“Halo. Ini Blossom Entertainment dan UAA.
“Pertama, kami ingin mengucapkan terima kasih kepada para penggemar di Korea dan juga internasional yang telah menunjukkan banyak perhatian dan cinta untuk Song Joong Kid an Song Hye Kyo. Juga, kami meminta pengertian kalian atas kabar yang mengejutkan ini.
“Song Joong Ki dan Song Hye Kyo akan menggelar upacara pernikahan di hari terakhir bulan Oktober 2017. Sebuah pernikahan bukan hanya sebuah perihal yang bersifat pribadi namun juga pertemuan antara dua keluarga, sehingga ini adalah sebuah situasi yang sangat sensitif.
“Tidak ada pilihan lain kecuali berhati-hati jelang pernikahan, dan pada akhirnya kami dapat menyampaikan pesan ini. Kami meminta pengertian semuanya.
“Kami meminta kalian untuk memberikan harapan dan doa terbaik untuk masa depan kedua pasangan yang indah ini, dan kedua aktor akan menyampaikan kabar ini kepada para penggemar mereka secara terpisah. Terima kasih.”
Selamat untuk Song Joong Ki dan Song Hye Kyo!
Source: soompi
Indotrans: anisrina

Loading…

4 thoughts on “Song Joong Ki & Song Hye Kyo Umumkan Pernikahan di Bulan Oktober

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *