Selama episode terbaru dari Lipstick Prince 2, Heechul Super Junior meminta tamu untuk menebak koleksi unik HyunA.
Meskipun beberapa dari mereka memberikan jawaban yang cukup masuk akal, namun E-Dawn dari Triple H yang dapat menjawab dengan benar.
Ternyata HyunA mengoleksi piyama (baju tidur) “Aku memilih piyama tergantung suasana hati. Aku pikir aku memiliki banyak piyama. “
Menurut HyunA, dia memiliki setidaknya tiga puluh pasang dan memakainya tergantung suasana hati.
Dia menjelaskan bahwa jika dirinya merasa malas saat menonton film, dia cenderung memilih celana pendek, kemudian jika dia memakai sesuatu yang sangat nyaman, saat itu perasaannya sedang sedih.
Para tamu laki-laki kemudian terdiam dan tersipu malu saat menambahkan bahwa HyunA hanya memakai piyama atasan yang besar tanpa celana di hari yang suram.
source: Koreaboo