PSY akan kembali dengan album kedelapan pada 10 Mei.
Pada 1 Mei, PSY mengungkap foto teaser melalui akun Twitter resmi, memberikan informasi kepada penggemar kapan album baru ini akan rilis. Belum jelas mengenai arti “4 ×2=8”.
Sebelumnya terungkap bahwa Son Naeun Apink dan Lee Byung Hun secara terpisah akan membintangi video klip lagu baru PSY.
Source: soompi
Indotrans: anisrina